Kamis, 11 Agustus 2011

Video Kerja Bakti Massal Warga London Usai Kerusuhan

Sekira 500 warga berkumpul di wilayah Clapham, London hari ini. Mereka tidak bermaksud untuk melakukan aksi kerusuhan. Bersenjatakan sapu dan peralatan kebersihan lainnya, warga ini membersihkan Clapham dari sisa-sisa kerusuhan.

Sebagian besar warga menyadari bahwa London akan menjadi tuan rumah Olimpiade 2012 mendatang. Mereka sadar dengan kerusuhan yang melanda sejak Sabtu 6 Agustus lalu, dapat merusak citra London.

"Sebanyak 200 orang menyebabkan kerusakan ini. Tetapi sekarang ada 500 orang lainnya yang datang untuk membersihkan wilayah ini," ungkap petugas kebersihan London Auriol Harford seperti dikutip Daily Mail, Rabu (10/8/2011).

Harford menyadari bahwa kota yang ditinggalinya akan menjadi tuan rumah Olimpiade 2012. Untuk itu bersama dengan warga, Harford menganggap penting kenyamanan London.

"Sebentar lagi London akan menjadi tuan rumah Olimpiade, tetapi kami tidak bisa mengendalikan beberapa remaja yang mencuri sepotong pakaian olahraga," ucapnya.

Selain di Clapham, aksi bersih-bersih ini juga berlangsung di Walworth. Lebih dari 50 orang berkumpul untuk membantu membersihkan toko-toko yang rusak akibat kerusuhan dan penjarahan yang terjadi.



..........TERKAIT..........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...