Minggu, 17 Juli 2011

Berkat 2 Gol Seksi, Swedia Rebut Peringkat Tiga Piala Dunia Wanita

Sinsheim – Swedia merebut juara ketiga setelah menyingkirkan Prancis dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Dunia Wanita di Jerman. Gol seksi Marie Hammarstrom di menit ke-82 memastikan Swedia menang 2-1 atas Prancis.

Bermain di stadion Rhein-Neckar Arena Sinsheim, Sabtu 16 Juli 2011, Swedia unggul lebih dulu lewat gol seksi Lotta Schelin di menit ke-29 berkat umpan Sara Larsson. Itu adalah gol kedua yang dicetak Schelin di ajang Piala Dunia Wanita di Jerman itu.

Beberapa menit kemudian, Bruno Bini, pelatih Prancis terpaksa menarik kiper Berangere Sapowichz karena cedera engkel. Celine Deville masuk menggantikan Sapowichz. Prancis juga harus menelan pil pahit karena pemain tengah mereka, Louisa Necib, harus ditarik keluar menit ke-32. Hingga turun minum, Swedia sementara unggul 1-0.

Tidak mau dipermalukan, giliran Prancis meningkatkan serangan di babak kedua. Di menit ke-56, Gaetane Thiney berhasil menerobos 3 pemain bertahan Swedia dan mengirim umpan matang ke Elodie Thomas. Sepakan Thomas, yang masuk menggantikan Necib, tidak mampu dibendung Hedvig Lindahl.

Wasit Kari Seitz dari Amerika Serikat mengusir pemain Swedia Josefine Oqvist di menit ke-68. Dengan 10 pemain, Swedia berhasil mencetak gol lewat kaki seksi Hammarstrom di menit ke-82 memanfaatkan sepak pojok. Keunggulan 2-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Final Piala Dunia Wanita akan mempertemukan Amerika Serikat dan Jepang. Amerika maju ke final setelah menundukkan Prancis 3-1 di partai semifinal. Sedangkan Jepang menundukkan Swedia. Prancis dan Swedia secara otomatis mengantongi tiket Olimpiade 2012 di London.



..........TERKAIT..........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...